Masa remaja adalah masa ketika mereka akan mulai membentuk identitas unik mereka sendiri. Kemudian mereka akan mengeksplorasi dua komponen kunci dari identitas mereka yaitu nilai-nilai pribadi dan ciri-ciri kepribadian.
Hal yang terpenting adalah :
- Masa remaja adalah masa ketika kita membentuk identitas unik kita sendiri;
- Setiap orang memiliki identitas unik yang harus dihargai;
- Memiliki kelemahan tidak menjadi masalah, selama kita berkomitmen untuk memperbaiki diri.
Apa Itu Identitas?
Masa remaja (antara usia 10-19 tahun) adalah salah satu masa paling penting dalam perjalanan hidup manusia. Bukan hanya masa di mana tubuh kita berubah dengan cepat sebagai persiapan memasuki masa dewasa, tetapi juga masa di mana kita mulai membentuk identitas unik kita sendiri.
Masa pembentukan identitas ini dimulai selama masa remaja dan berlanjut hingga dewasa ketika kita mengalami tonggak sejarah baru dan belajar lebih banyak tentang diri kita sendiri.
Identitas kita adalah kombinasi dari semua hal yang membentuk siapa diri kita sebenarnya. Identitas kita tidak hanya mengacu pada karakteristik fisik kita, tetapi hal-hal ‘yang tak terlihat’ yang membuat kita unik.
Contoh hal yang menggambarkan identitas meliputi:
• Latar belakang budaya atau etnis;
• Keyakinan agama;
• Ekspresi gender;
• Status sosial ekonomi (mampu dan kurang mampu, dan lain-lain);
• Afiliasi (pertalian) dengan berbagai kelompok atau gerakan;
• Komposisi keluarga;
• Keyakinan politik;
• Apa yang disukai dan apa yang tidak disukai (olahraga, buku, mode, kegiatan di
luar ruangan, dan lain-lain);
• Jenis kepribadian (suka berbicara, pemalu, ramah).
Referensi :
Buku Panduan Kerja Guru Pendidikan Keterampilan Hidup Untuk Siswa-Siswi SMP dan SMA/SMK Edisi Revisi 2020, Cetakan Kedua Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia